Penyebab Rhinitis saat Hamil dan Cara Mengatasinya

Rabu, 23 April 2025 10:02 WIB

Ibu hamil dengan gejala rhinitis kehamilan hidung tersumbat
Ella Nurlaila

Ella Nurlaila

Bagikan :

Rhinitis adalah salah satu penyakit alergi yang biasanya dialami orang dewasa. Gejala utamanya adalah bersin-bersin dan hidung berair dan biasanya di waktu-waktu tertentu, misalnya pagi hari saat bangun tidur, atau malam hari. Nah, rhinitis ini ternyata bisa dialami oleh ibu hamil. Uniknya, rinitis kehamilan adalah gejala hidung tersumbat selama kehamilan yang tidak disebabkan oleh alergi atau pilek. Lalu apa penyebabnya?

Ibu hamil yang mengalami gejala rhinitis berupa hidung tersumbat, hidung meler, bersin, dan pembengkakan hidung, disebut rhinitis kehamilan. Rinitis kehamilan biasanya terjadi pada trimester ketiga dan dapat berlangsung hingga dua minggu setelah melahirkan. Yuk, ketahui lebih lanjut tentang rhinitis kehamilan!

Baca juga: Jika Ibu Hamil Kena Flu, Berikut Cara Mengatasi dan Mencegahnya!



Apa itu rinitis kehamilan?

Rinitis kehamilan adalah gejala hidung tersumbat disertai gejala lain seperti hidung gatal yang terjadi selama akhir kehamilan dan berlangsung setidaknya selama enam minggu. 


Kasih Saran, Yuk!