Pilihan Obat Demam yang Aman untuk Anak

Rabu, 5 November 2025 11:10 WIB

Anak sedang demam dan diberikan obat
Ella Nurlaila

Ella Nurlaila

Bagikan :

Demam pada anak memang sering terjadi. Hal ini tidak terlepas dari usia anak yang memang masih sangat rentan karena sistem imunitasnya masih dalam proses pematangan. Itu sebabnya dokter selalu menganjurkan orang tua agar selalu sedia obat demam untuk anak di rumah. 


Sebab demam kadang datang tiba-tiba, sehingga ketersediaan obat demam untuk anak di rumah sangat penting karena bisa langsung diberikan setiap saat dibutuhkan. Beragam jenis atau pilihan obat deman untuk anak tersedia di apotek maupun toko obat dengan harga terjangkau dan akses yang mudah. 

Baca juga: Ini Dosis Paracetamol Anak, Jangan Sampai Salah!


Pilihan Obat Demam untuk Anak


Memilih obat demam untuk anak memang tidak bisa sembarangan. Faktor keamanan menjadi sangat penting. Pastikan obat demam untuk anak yang tersedia di rumah memang sudah dinyatakan aman oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan sesuai rekomendasi dokter. Sebab obat demam untuk anak juga mesti memperhatikan usia, berat badan, dan faktor penyebab demam itu

Kasih Saran, Yuk!