Sepanjang kehamilan, tubuh mengalami perubahan fisik dan perubahan hormonal yang signifikan. Gangguan pencernaan dapat disebabkan oleh kedua perubahan tersebut sehingga membuat Mums merasa tidak nyaman, kembung dan mual, serta dapat menyebabkan mulas. Perut begah pada ibu hamil pun menjadi masalah saat kehamilan semakin besar.
Masalah pencernaan ini memang cukup sering ditemui pada ibu hamil. Diawali dari mual dan muntah, asam lambung, heartburn, hingga perut terasa penuh atau begah. Semuanya adalah hal yang normal dalam kehamilan, meskipun tidak wajar. Di artikel ini kita akan mengenali beberapa masalah pencernaan termasuk perut begah ibu hamil dan bagaimana mengatasinya. Simak ya!
Baca juga: Risiko Operasi Caesar Jika Dilakukan Berkali-kali
Penyebab Masalah Pencernaan dan Perut Begah Ibu Hamil
Gangguan pencernaan adalah istilah umum untuk rasa tidak nyaman atau nyeri yang dirasakan setelah makan akibat kelebihan asam lambung. Kehamilan dapat menyebabkan gangguan pencernaan lebih sering karena sejumlah alasan berikut: